FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA MINAT IBU TERHADAP PEMILIHAN ALAT KONTRASEPSI INTRA UTERINE DEVICE (IUD) DI PMB BDN. T KABUPATEN BANDUNG
Abstrak
Program keluarga berencana nasional pada saat ini tidak hanya bergerak pada masalah keluarga berencana saja tetapi juga ikut serta dalam program program kependudukan lainnya yang menunjang keberhasilan program keluarga berencana yang selanjutnya akan memberikan hasil pada peningkatan kesejahteraan keluarga. Menurut data Profil Kesehatan Indonesia pada tahun 2022 jumlah penduduk telah mencapai 275.773,6 jiwa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi rendahnya minat ibu terhadap pemilihan alat kontrasepsi iud di PMB bidan T di kabupaten Bandung. Design penelitian ini bersifat survey analiktik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian sebanyak 96 orang, dengan tehnik pengambilan sampel Random sampling yaitu sebanyak 49 orang. Dengan tehnik analisis data univariat, bivariate dan multivariate. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada satu variabel penelitian yang paling berpengaruh. Variabel tersebut adalah pendidikan di peroleh nilai p=0,015 nilai sig <0,05 yang berpengaruh dengan 1,74 mempengaruhi pemilihan alat kontrasepsi IUD. Kesimpulan dari penelitian ini ada variabel yang paling berpengaruh antara faktor pendidikan dengan pemilihan kontrasepsi IUD.
Kata kunci : MINAT, Intra Uterine Device